Cara Mudah Membuat Forecast/ Peramalan

Cara Mudah Membuat Forecast/ Peramalan

Definisi Forecast / Peramalan 

Peramalan adalah seni atau teknik untuk memprediksi sesuatu di masa depan.
Kalo dihubungkan dengan produksi, peramalan adalah suatu perkiraan tingkat permintaan suatu produk atau beberapa produk di masa yang akan datang.
Peramalan permintaan ini bisa menjadi masukan penting untuk sistem perencanaan dan pengendalian pabrik.

Kegunaan Membuat Forecast/ Peramalan


Hasil peramalan permintaan produk, material, tenaga kerja, keuangan adalah sebuah masukan yang sangat penting untuk proses penjadwalan, perekrutan tenaga kerja, dan memastikan sumber daya apa saja yang diperlukan dalam suatu sistem produksi

Hasil peramalan dibutuhkan dalam penentuan dan perencanaan strategi dalam Supply Chain Management


Langkah-Langkah Membuat Forecast/ Peramalan

Tentukan tujuan peramalan
Apa tujuan kita melakukan peramalan??
Misalkan kita akan meramal untuk besar penjualan (sales) tahun depan.

Tetapkan time horizon
Peramalan yang akan kita lakukan termasuk peramalan jangka pendek, jangka menengah, atau jangka panjang??
Karena kita akan meramal penjualan maka kita gunakan peramalan jangka menengah.

Pilih teknik peramalan yang akan kita gunakan
Apakah kita akan menggunakan metode peramalan kualitatif atau peramalan kuantitatif??
Peramalan penjualan menggunakan metode kualitatif.

Kumpulkan dan analisis data
Data-data apa saja yang kita butuhkan untuk meramal penjualan kita satu tahun ke depan??
Data penjualan tahun lalu, tren penjualan mendatang, tingkat persaingan, dll.

Persiapan melakukan peramalan

Pantau terus proses peramalan kita

Prinsip-Prinsip Membuat Forecast/ Peramalan

– Peramalan hampir selalu salah
– Setiap peramalan harus disertai dengan perkiraan besar error
– Actual error pasti selalu lebih besar daripada estimated error
– Peramalan jangka pendek lebih akurat daripada peramalan jangka panjang
– Bias-bias psikologi mengganggu hasil peramalan


0 Response to "Cara Mudah Membuat Forecast/ Peramalan"

Post a Comment